Rabu, 23 Oktober 2013

Konsep Kreativitas Kelompok


Tujuan dan Manfaat Pembuatan Karya Kreativitas

Kelompok:
·         Meningkatkan kreativitas kelompok
·         Menambah pengalaman untuk menghasilkan karya yang kreatif

Pembaca:
·         Memberikan inspirasi kepada pembaca
·         Memberika pengajaran/pengetahuan bagi pembaca

Perencanaan:
Cukup banyak ide yang diberikan kelompok untuk membuat suatu hasil karya kreativitas. Mulai dari explotion box, pop up card, dan lain sebagainya. Setelah di pertimbangkan, ditinjau dari waku dan jumlah anggota, kami memutuskan untuk membuat explotion box. Yaitu, kotak yang berisi berbagai karya atau inspirasi (misalnya; foto, pesan dan lain sebagainya).

Pembuatan karya ini sebenarnya cukup sederhana. Bahan-bahan yang digunakan pun tidak terlalu sulit. Akan tetapi, kendala yang cukup besar adalah waktu. Untuk awal-awal membuat membutuhkan waktu yang cukup panjang, tapi kalau sudah biasa, proses pembuatan akan menjadi lebih cepat.

Perlengkapan:

Alat:
·         Gunting
·         Cutter
·         Lem tembak
·         Double tape
·         Penggaris
·         Pola kubus

Bahan:
·         Kertas Kado
·         Kertas Jeruk
·         Kertas warna
·         Kertas karton


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2010 bLog of Rezqy amelya hirhai | Design : Noyod.Com